AKSARANEWS.NET, LEWOLEBA – Dinas Kesehatan Kab. Lembata bekerjasama dengan Balatkes Provinsi NTT menyelenggarakan Pelatihan Manajemen Puskesmas, Posyandu dan Posyandu Prima yang dilaksanakan sejak tanggal 21-31 Agustus 2023 di Hotel Olympic Lewoleba.
Plt Dinas Kesehatan Kab. Lembata, dr. Geril Huarnoning saat ditemui awak media di lokasi kegiatan mengatakan pelatihan ini adalah syarat untuk seorang manager Puskesmas. Senin, (21/08/23).
“Sesuai syarat Permenkes 43 Tahun 2019, seorang manajer puskesmas harus sudah mengikuti pelatihan manajemen puskesmas,” Ucap dr. Geril
Ini merupakan kegiatan perdana yang dilaksanakan di Kabupaten Lembata. Pelatihan Manajemen Puskesmas ini menggunakan Kurikulum Nasional yang sudah mendapatkan akreditasi.
“Ini kegiatan perdana yang dilaksanakan di Kabupaten Lembata, karena sebelum-sebelumnya mengikuti kegiatan ini di luar Kabupaten dan pelatihan ini menggunakan Kurikulum Nasional yang sudah mendapatkan akreditasi oleh Kementerian,” Kata Geril
Geril menjelaskan tujuan dari pelatihan ini untuk meningkatkan kemampuan manajerial kepala puskesmas dan jajarannya
“Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan manajerial kepala Puskesmas dan jajarannya sehingga dapat mengatur dan memberdayakan sumber daya yang ada di puskesmas secara efisien dan efektif sehingga dapat meningkatkan derajat kesehatan
masyarakat diwilayahnya,” terang Geril
Pelatihan manajemen puskesmas diikuti 20 peserta dari 12 puskesmas yang terpilih, karena sudah ada yang mengikuti pelatihan di luar Lembata.
Fasilitator pada pelatihan ini berasal dari Kabupaten Lembata dan juga Fasilitator Provinsi.
“Harapan kami kedepan, semua perwakilan puskesmas yang telah mengikuti pelatihan ini mereka fokus dan serius, karena kegiatan ini tidak main-main dan mampu menerapkan ilmu yang diperoleh dan dapat pula dikembangkan di puskesmas masing-masing,” Harap dr. Geril
Darius Baki Akamaking, SKM. Kepala Puskesmas Waipukang yang merupakan salah satu peserta Pelatihan Manajemen Puskesmas yang diselenggarakan oleh Dinkes Kabupaten Lembata mengucapkan terimakasih kepada pihak yang menyediakan kesempatan ini
“Terimakasih banyak untuk semua pihak yang telah menyediakan kesempatan ini. Dengan ini, kami dibekali ilmu dan keterampilan supaya bisa benar-benar menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai manajer di Puskesmas,” Ucap Darko sapaan akrabnya
Lanjut Darko, Tugas ini tidak gampang tapi dengan doa dan kesungguhan, tentu kami akan bisa memberikan yang terbaik kepada masyarakat daerah, bangsa dan negara.
“Harapan saya, bisa mengikuti semua materi dan penugasan dengan baik dan lulus dengan nilai memuaskan.” Tutup Darko King. Azis