AKSARANEWS.NET, LEWOLEBA – Hingga batas waktu penutupan pendaftaran bakal calon bupati (Bacawabup) dan bakal calon wakil bupati (Bacawabup) di Partai NasDem Kabupaten Lembata pada Selasa (7/5/2024) pukul 00.00, sebanyak 11 bakal calon terjaring di Partai NasDem. Empat orang mendaftar sebagai bakal calon bupati dan tujuh lainnya mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati.
Ketua Tim Sembilan DPD Partai NasDem Lembata Pius Namang didampingi Sekretaris Abdulrahim Dore, anggota Yohanes Uring dan Hiero Bokilia saat menutup pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati, Selasa (7/5/2024) malam menjelaskan, sesuai jadwal yang sudah ditetapkan, pendaftaran dibuka sejak 1-7 Mei 2024.
Untuk itu, tepat pukul 00.00 Selasa (7/5/2024), Tim Sembilan telah menutup pendaftaran bakal calon.
Dari proses pendaftaran selama tujuh hari itu, kata Pius Namang, sebanyak 13 orang telah mengambil formulir. Lima orang mengambil formulir sebagai bakal calon bupati dan delapan orang mengambil formulir sebagai bakal calon wakil bupati.
Dia menjelaskan, dari 13 orang yang mengambil formulir itu, sebanyak 11 orang yang mengembalikan formulir pendaftaran dan secara resmi terdaftar.
“Ada empat orang yang terdaftar sebagai bakal calon bupati dan tujuh orang mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati,” terangnya.
Keempat bakal calon bupati dimaksud yakni dr Jimmy Sunur, Petrus Sinun Manuk, Heriyanto Wijaya, dan Arsima Tupan.
Sementara tujuh orang yang mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati yakni, Longginus Lega, Stanis Kebesa Langodai, Lukas Lipatama, Naser Laode, Rafael Ratu, Juprians Lamabelawa, dan Yohanes Uring.
Sedangkan Dr Muhamad Al Zebra yang mengambil formulir bakal calon bupati dan Henrikus Mosa Langobelen yang mengambil formulir bakal calon wakil bupati tidak mengembalikan formulir dan dianggap tidak mendaftar.
Dikatakannya, setelah menutup pendaftaran bakal calon, proses selanjutnya adalah Tim Sembilan melakukan verifikasi dokumen bakal calon dan mulai melakukan pembobotan untuk perangkingan.
Selanjutnya, hasil kerja tim sembilan akan diplenokan bersama DPD sebelum diantar dan dipelnokan di DPW.
“Kami jadwalkan pleno di DPD pada Jumat (10/5/2024) dan pleno di DPW pada 11 Mei mendatang,” katanya.
Ia mengakui, jika dokumen sudah diserahkan dan diplenokan di DPW, maka tugas Tim Sembilan selesai dan akan menunggu penetapan DPP untuk mempersiapkan langkah-langkah dan strategi pemenangan terhadap pasangan calon yang akan diusung NasDem Lembata bersama.partai koalisi ya g telah ditetapkan DPP.
“Siapapun yang nanti ditetapkan DPP, kami di DPD siap bekerja untuk memenangkannya,” tandas Pius Namang.
Ia juga mengajak kepada para bakal calon yang mempunyai komitmen terhadap partai NasDem untuk nersama berjuang menambahkan kursi untuk berkoalisi.
Upaya ini, lanjutnya, bukan semata menjadi tugas partai, tetapi juga bagian tak terpisahkan dari para bakal calon. (Tim Media dan Komunikasi Publik DPD NasDem Lembata)